5 Tips agar Tahan Kerja di Bawah Tekanan, Cukup Ikuti Jobdesk-mu
Berita Umum | 31 Oktober 2022 04:25 wib
1. Jaga kedisiplinan kerjamu
Tips pertama untuk tahan bekerja di bawah tekanan ialah dengan menjaga kedisiplinan kerjamu. Baik itu kedisiplinan untuk tidak datang terlambat, menyelesaikan pekerjaan sesuai deadline, dan juga menjaga kinerja untuk tetap stabil.
Karena umumnya atasan memberikan tekanan pada orang-orang yang kinerjanya tidak stabil. Maka dari itu sebisa mungkin jangan berikan celah bagi rekan atau atasanmu untuk memberikan tekanan terhadap caramu bekerja.
Tips lainnya jika dirimu bekerja di bawah tekanan ialah cukup ikuti saja jobdesk pekerjaanmu. Yang mana pekerjaan untuk setiap posisi dan bidang pekerjaan pasti ada jobdesk-nya sendiri-sendiri.
Kamu gak perlu menghiraukan tuntutan rekan atau atasan yang terlalu banyak mau, cukup ikuti dan prioritaskan kerjakan jobdesk utamamu. Karena kalau kerjamu bermasalah, yang mereka salahkan pasti dirimu yang tidak menyelesaikan jobdesk utamamu.
Kerja di bawah tekanan itu bisa dibilang kamu bekerja bagaikan robot, dan untuk menghadapinya bisa terapkan tips yang satu ini. Yakni dengan memegang prinsip bahwa kamu hanya mengikuti perintah berlandaskan profesionaliras kerja saja.
Yang mana prinsip ini dapat membantumu untuk tidak mudah stres dan tekanan batin saat menghadapi tekanan dan perintah di kantor. Karena kalau hanya sebagai profesionalitas tentu tidak ada keterlibatan emosi dan kamu cuma sebatas patuh saja.
Jika kamu bekerja di tempat yang penuh tekanan maka tipsnya yang keempat ialah memininalisir perasaan dan emosi saat bekerja. Jadi datang ke kantor itu tujuannya cuma untuk kerja dan cari duit saja, sehingga seberat apapun tekanannya dapat dilalui.
Jangan ada ekspektasi, harapan bahwa atasan akan berubah jadi lebih baik, atau bantuan dari rekan kerja. Karena bertahan di tempat kerja penuh tekanan itu ibaratkan medan perang yang membuatmu hanya bisa bergantung dan percaya ada diri sendiri.
5. Lembur sebatas kemampuanmu sajaTips terakhir untuk bisa bertahan kerja di bawah tekanan ialah kamu harus tahu batas kemampuanmu dalam bekerja. Yang mana jika ada tekanan pada karyawan untuk kerja keras dan lembur, maka pastikan kamu hanya melakukannya sebatas kemampuanmu saja.
Jangan memaksakan diri karena bisa membahayakan tubuhmu, baik secara fisik ataupun mental. Karena semakin kamu giat dan memaksakan diri, semakin besar tekanan padamu untuk mendedikasikan diri pada pekerjaan nantinya.
Kalau kamu terpaksa bertahan kerja di bawah tekanan, maka lima tips tadi mungkin dapat membantumu. Karena kerja di bawah tekanan itu rentan bikin stres dan burnout, makanya
Verified Writer
afifah hanimFollow me on instagram:@afifahhanim_lm
afifah hanim (@afifah-hanim) | IDN Times